Orang yang Dibenci Allah Menurut Syekh Abdul Qadir Al-Jailani

Jangan hanya tunjuk Yahudi, bisa jadi kitalah yang dibenci Allah karena lupa jalan pulang

Siapa yang tak ingin dicintai Allah Swt. Ia yang Maha Baik dengan segala nikmat yang dianugerahkanNya kepada kita, sekalipun kita sering lupa.

Ada 3 nikmat pokok yang patut kita sama-sama syukuri; nikmat iman, islam dan ihsan.

Ada yang tidak hafal surat Al-Fatihah? Pasti semua muslim hafal. Surat yang tak pernah lepas dari bacaan shalat kita, sab’ul matsani (tujuh ayat yang diulang-ulang), salah satu rukun shalat yang jika ditinggalkan maka tidak sah-lah shalat itu.

Baca juga: Syekh Abdul Qadir Al Jaelani QS

Ada yang menarik dari penggalan ayat terakhir surat Al Fatihah,

غَيۡرِ ٱلۡمَغۡضُوبِ عَلَيۡهِمۡ

Artinya: …bukanlah jalan orang-orang yang dibenci…

Pernahkah anda bertanya-tanya siapakah dia (orang yang dibenci Allah Swt)?
YAHUDI! Kata sebagian santri yang ngaji Tafsir Jalalin. Betulkah? Ada dalilnya? Ya, betul. Ada dalilnya. Mana? Nih..

[غَيۡرِ ٱلۡمَغۡضُوبِ عَلَيۡهِمۡ] وهم اليهود [1]

Berarti orang yang dibenci Allah itu YAHUDI ya? Eits.. bentar! Yakin mereka yang dibenci oleh Allah Swt? Apakah kamu yakin itu bukan KAMU?


Sekarang traktir Tim TQNNEWS gak perlu ribet, sat-set langsung sampe!
Terima kasih ya sudah support kami. Salam cinta penuh kehangatan :)
https://sociabuzz.com/tqnn/tribe
______
Rekomendasi