Wakil Ketua KPK MUI Lakukan Safari Dakwah

Jakarta – Wakil Ketua Komisi Pendidikan dan Kaderisasi (KPK) Majelis Ulama Indonesia, KH Wahfiudin Sakam melakukan safari dakwah ke berbagai daerah di Indonesia (Tasikmalaya-Tegal-Purbalingga-Semarang-Musi Banyuasin). Kegiatan yang dimulai sejak kemarin (23/12) rencananya selesai di akhir tahun.

Kemarin, kyai yang merupakan wakil talqin Thariqah Qadiriyyah Naqsyabandiyyah (TQN) Suryalaya ini menyampaikan tausiyah di Pesantren Suryalaya, Tasikmalaya, saat penyelenggaraan manaqib yang dihadiri ribuan jamaah. “Sungguh nyata bimbingan mursyid kepada murid-muridnya. Kita patut bersyukur,” ujarnya sebelum bertolak ke Tasikmalaya.

Hari ini (24/12), kyai yang aktif di lembaga dakwah NU ini mengunjungi Ponpes Miftahul Jannah, Desa Grobok Kulon, Kecamatan Pangkah, Kabupaten Tegal. Pimpinan pondok, KH Busyaeri mengucapkan terimakasih dan rasa syukur atas terselenggaranya kegiatan.

“Tausiyah yang dihadiri sekitar 800 jamaah dimulai pukul sembilan hingga zhuhur,” ungkap Isman, staf Kyai Wahfiudin.

Rencananya jumat hingga senin, rombongan akan bergerak menuju Purbalingga dan Semarang. “Insya Allah selasa akan menuju Sumatera Selatan. Tepatnya di Kecamatan Sungai Lilin,” ujar Isman.


Sekarang traktir Tim TQNNEWS gak perlu ribet, sat-set langsung sampe!
https://sociabuzz.com/tqnn/tribe
Terima kasih ya sudah support kami. Salam cinta penuh kehangatan :)
______
Rekomendasi